Selasa, 21 Mei 2013

Polisi Amerika Gunakan Android Untuk Tangkap Penjahat


Polisi New York (NYPD) mungkin salah satu kepolisian terbesar untuk ukuran sebuah kota. Tetapi hutan belantara gedung di New York City di mana jutaan orang hidup, terkadang sulit untuk mengetahui konteks dari situasi. Tapi kini, dengan bantuan smartphone Android, NYPD merubah wajahnya menjadi sebuah organisasi informasi yang sangat baik.
Sebelumnya para petugas polisi di sana sangat bergantung pada laptop dengan koneksi kurang untuk menjalankan pemeriksaan latar belakang atau hanya memeriksa apakah orang tersebut memiliki surat perintah penahanan. Alhasil, mereka hampir tidak punya info tambahan terhadap orang yang ada di depan mereka. Mereka tidak mendapatkan jawaban ya atau tidak untuk surat perintah, jadi tidak ada kejelasan apakah orang tersebut terkait dengan kasus pembunuhan atau hanya tiket parkir.
“Operator akan memberitahu kami jika mereka memiliki surat perintah dengan jawaban sederhana ya atau tidak,” kata Petugas Donaldson Biro Pengamanan Perumahan. “Saya tidak tahu apakah pria itu dicari karena pembunuhan atau karena tidak membayar surat tilang. Kita jarang tahu. Tapi sekarang kita tahu. ”
NYPD kini bisa menangkap penjahat melalui Android
NYPD bahkan telah mendistribusikan sekitar 400 smartphone Android yang didedikasikan untuk petugas polisi. Karena NYPD telah memperoleh perangkat Android dengan aplikasi yang menghubungkan mereka ke database markas. Ketik alamat untuk pencarian perumahan dan kamu bisa melihat berapa banyak orang yang tinggal di sana telah melakukan kejahatan, dan di mana mereka tinggal.
Mereka tidak menyadari bahwa kita memiliki teknologi Android. Mereka tidak bisa lagi berbohong karena sekarang kami tahu semuanya. “ Capt. Jerry O’Sullivan
Alat ini bisa menjadi bantuan besar bagi petugas, tetapi beberapa fakta menunjukkan bahwa dengan aplikasi itu bukannya membuat polisi berburu kejahatan baru, tapi akan terjebak hanya untuk mengumpulkan tersangka. Pastinya aplikasi ini bisa sangat membantu polisi di Indonesia agar sibuk mencari tersangka dan bukan berada di jalan hanya untuk memberikan surat tilang saja.

Sumber : droidmagzid.com

0 komentar:

Posting Komentar